mediafakta.id l Lampung - sudah memasuki tahun ketiga kegiatan tahunan pekan olahraga perempuan ( POP), kali ini pada tahun 2019 Pimpinan Pusat Fatayat NU menggelar di Profinsi Lampung, di ikuti ribuan perempuan.
POP 2019 yang diselenggarakan pada 26 - 28 September 2019 ini mempertandingkan tiga cabang olahraga.
" cabang olahraga yang di perlombakan antara lain, bolavoli, hadang (gobag sodor), dan senam poco-poco kreasi. Masing-masing cabor diikuti oleh 21 tim. Cabang olahraga yang dipertandingkan adalah cabang olahraga yang dilaksanakan dalam jumlah group, hal ini agar kesempatan mereka saling berinteraksi, bekerjasama lebih tinggi”, tegas Nurhabibah ketua panitia POP 2019, Kamis ( 26/09/2019) du Gor Pekor Lampung
Deputi Pembudayaan olahraga kemenpora RI, Isnanta Mengatakan, bahwa Kegiatan yang didukung oleh Kementrian Pemuda dan Olahraga ini dibuka dengan senam poco-poco masal diikuti dua ribu perempuan se Lampung.
“ Saya bahagia karena keikutsertaan masyarakat yang maksimal dalam senam poco-poco masal pembukaan POP, ini menunjukan semangat olahraga masyarakat meningkat dan semoga ini terus menjadi tradisi baik bagi semua kalangan masyarakat," jelas Dia ( Sugi)
0 Komentar