mediafakta.id l Lampung l Pesawaran ---
Kabupaten Pesawaran dalam perencanaan, penganggaran, penata usaha anda dan laporannya masih secara manual, pasalnya dalam pengelolaan keuangan belum menggunakan Aplikasi Siskeudes.
Kabupaten Pesawaran dalam perencanaan, penganggaran, penata usaha anda dan laporannya masih secara manual, pasalnya dalam pengelolaan keuangan belum menggunakan Aplikasi Siskeudes.
Wakil Bupati Pesawaran, Eriawan mengatakan, dengan Adanya kendala yang dihadapi oleh pemerintah Daerah terkait hal ini, seperti terlambatnya Pemerintah Desa adalam menyusun Peraturan Desa tentang APBDes, terlambatnya desa dalam mengumpulkan Laporan Realisasi APBDes.
"sehingga Pemerintah Kabupaten sendiri mengalami kesulitan untuk melakukan Rekapitulasi Laporan Realisasi APBDes tepat waktu Pada Tahun 2017, Aplikasi Siskeudes sudah mulai diterapkan oleh sebagian desa, namun, masih belum sempurna karena masing-masing desa tersebut menjadi admin, sebab itu, desa bisa menambahkan sendiri kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan," tegas Eriawan, di Aula Pemda Setempat, Rabu (20/11/2019)
Eriawan menjelaskan, Baru pada Tahun 2018 sampai dengan saat ini, setelah pihaknya melihat dan merasakan SISKEUDES ternyata sangat memudahkan desa dan Pemerintah, dalam hal tatakelola keuangan desa.
"yang salah satunya adalah desa dapat menyusun Laporan Realisasi APBDes dengan tepat waktu dan Dinas PMD dapat dengan mudah membuat Rekapitulasi Kompilasi Laporan Realisasi APBDes untuk seluruh Desa," Ujarnya
Oleh karena itu, seluruh desa supaya dapat menggunakan Aplikasi Siskeudes dengan Dinas PMD sebagai admin.
"Saat ini kami masih menerapkan Aplikasi Siskeudes secara offline, dengan metode export/import data. Di masa depan, kami akan terus bergerak maju sehingga bisa menerapkan Aplikasi SISKEUDES secara online,"jelas, Eriawan
Eriawan Berharap, seluruh kepala Desa yang ada di Bumi Andan Jejaka supaya dapat menggunakan Aplikasi SISKEUDES.
"supaya dapat melaksanakan pengelolaan keuangan desa dengan baik, sesuai dengan asas transparan, akuntabel, partisipatif, tertib dan disiplin anggaran.untuk mewujudkan hal tersebut, Pemerintah Desa jangan ragu untuk berkonsultasi kepada Camat dan Dinas PMD selaku leading sector nya. Selain itu, diperlukan juga Operator SISKEUDES yang energik dan memahami Komputer dengan baik serta penuh rasa tanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya," Tutup dia (Ali)
0 Komentar