mediafakta.id l Lampung l Pesawaran---
Ratusan imam dan Khotib mengikuti pelatihan orientasi di, Islamic Center Ar'Royan, Kamis (12/12/2019)
Kepala Bagian Sosial, Razak dalam, laporannya mengatakan, bahwa kegiatan ini di ikuti dari perwakilan masing masing desa yang ada di Bumi Anda Jejama.
"Jumlah Peserta yang mengikuti orientasi sebanyak 444 yang terbagi dari 222 orang imam masjid dan 222 Khotib. Kegiatan ini hanya di laksanakan selama satu hari,"Katanya
Menurut razak, kegiatan yang di laksanakan ini bertujuan untuk memberikan bekal tentang pemahaman sareat Islam.
"menyiapkan bekal menjadi imam dan khotib di tengah tengah masyarakat, penyampaian Visi Misi seperti apa menjadi imam dan khotib," Ungkapnya
Sementara itu, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menuturkan, orientasi yang di laksanakan ini untuk membicarakan tentang pandangan yang menyamakan persepsi antara masyarakat dengan pemerintah, nanti ada sering tukar pendapat juga.
"Saya yakin kalau di kumpulkan semua pesertanya lebih dari ini. saya mohon maaf, bila mungkin belum semua orang orang yang bekerja di agama belum terangkum semua di acara ini, maka itu tolong berikan pengertian dan pehaman bagi yang belum mengikuti kegiatan ini," Ucapnya
Apa pun bentuknya, Dendi menjelaskan, pemerintah Daerah memprioritaskan bila itu urusan Agama.
"apa pun itu bentuknya kami Prioritaskan dalam bidang Agama, apa itu pengajian dan yang lainnya, selama ituasih dalam koridor yang langsung bersentuhan dengan masyarakat," Ujarnya. (Ali)
0 Komentar