Tidak Menunggu Lama Kades Cimanuk Langsung Menyalurkan Bantuan



Mediafakta.id l Lampung l Pesawaran--Setelah menerima bantuan dari Pemerintah Kabupaten Pesawaran, Kepala Desa Cimanuk, Kecamatan  Waylima, Khairullah Langsung menyalurkan bantuan ke warganya yang terkena dampak bencana alam Puting beliung. 


Kepala Desa Cimanuk, Khairullah mengatakan, bahwa pihaknya tidak menunggu lama untuk menyalurkan bantuan dari pemerintah setempat ke warganya. 

"Bantuan yang telah di berikan ini pada siang atau sore nanti langsung kita berikan ke masyarakat yang terkena dampak bencana alam puting beliung," Katanya, Selasa (09/02/2021) di Kantor Desa Cimanuk. 

Menurut Khairullah, kerusakan rumah warga tidak terlalu berat. 

"Rumah yang terdampak bencana alam ini kerusakan sedang, karena yang rusak pada atap rumahnya saja. Sedangkan jumlah rumah yang rusak sebanyak 14 rumah," Ucapnya

Khairullah mengucapkan terima kasih pada Pemarintah Daerah Pesawaran, khususnya Bupati Dendi Ramadhona yang telah perhatian dan peduli terhadap warga masyarakat yang terkena musibah. 


"Saya ucapkan terima kasih pada Bapak Bupati yang sudah merespon cepat terhadap musibah puting beliung yang menimpa warga Desa Cimanuk, dengan adanya pemberian bantuan berupa makanan dan peralatan dapur serta karpet tempat tidur, sekali lagi karena bantuan ini  sangat membantu da  bermanfaat sekaligus dapat meringankan warga saya yang terkena musibah" tutupnya (Desmi) 

Posting Komentar

0 Komentar