Polda Lampung dan Koprasi TKBM Pelabuhan Panjang Peduli Warga Binaan

Mediafakta.id, Bandar Lampung-Ketua koprasi TKBM Pelabuhan Panjang Agus Sujatma Surnada menyambut baik atas keperdulian pihak Polda Lampung yang telah memberikan bantuan yang di peruntukan bagi warga binaan koprasi TKBM Pelabuhan Panjang.

Menurut Agus Sujatma Surnada yang juga selaku  Ketua DPD F.SPTI Lampung, mengatakan, bantuan ini adalah kegiatan bakti sosial Polda Lampung yang disalurkan melalui Koperasi TKBM Pelabuhan Panjang.


"Ini bakti sosial dari Polda lampung. Bantuan ini kami berikan langsung kepada anak - anak yatim piatu binaan Koperasi TKBM Pelabuhan Panjang dibawah binaan Ustadz Junai. Insyallah ke depan bantuan yang diberikan lebih banyak lagi. Mudah - mudahan kegiatan bakti sosial ini terus berkelanjutan. Semoga bantuan ini bisa memberikan manfaat,"kata Agus Sujatma usai meberikan bantuan secara simbolis kepada warga  binaan yang dilaksanakan di kantor TKBM setempat Jum,at (23/12/2022).

Lebih lanjut Agus Sujatma menjelaskan, selain anak yatim piatu, Koperasi TKBM juga banyak memiliki binaan di wilayah Kecamatan Panjang.

"Pelabuhan Panjang ini ibaratnya urat nadinya para buruh. Ini anak - anak yatim piatu binaan kita semua. InsyaAllah ke depan semuanya mendapat bantuan yang sama," ujarnya.

Sementara itu DirIntelkam Polda Lampung, Kombes Pol. Nowo Hadi Nugroho melalui Kasubdit Kamsus Direktorat Intelkam Polda Lampung, AKBP Sigit Hindaryanto mengatakan, kegiatan bantuan sosial (bansos) ini adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan Polda Lampun.

Dijelaskannya, kegiatan ini salah satu bentuk kepedulian Polda Lampung terhadap masyarakat kurang mampu karna hal ini merupakan program rutin Polda Lampung. Dan baru kali ini melaksanakan bansos di TKBM Pelabuhan Panjang.

"Kegiatan rutin berupa bansos ini merupakan bentuk perhatian dan keperdulian dari Polda Lampung yang kita salurkan  kepada warga binaan koprasi TKBM,"Kata AKBP Sigit Hindaryanto.

"Jangan dilihat nilai yang kita berikan tapi inilah bentuk perhatian kita dan mudah-mudahan program yang lain bisa kita salurkan kedepannya ,"tambahnya.

Selain itu juga AKBP Sigit  Hindaryanto mengatakan demi menjaga keteriban dan keamanan pihaknya menharapakan kerjasama dari masyarakat untuk memberikan informasi yang akan menimbulkan kegaduhan dan 
ketentraman di wilayah  hukum Polda Lampung.

"Itu juga yang perlu kami harapakan kerjasamanya dari masyarakat agar tercipta suasana yang kondusip di wilyah hukum Polda Lampung ,"pungkasnya (ydn).

Posting Komentar

0 Komentar