Hermawan : Melalui PIP- WK Mari Tingkatkan Nilai-Nilai Pancasila Dalam Kehidupan Sehari-Hari


Mediafakta.id, Bandar Lampung-Anggota Komisi II DPRD Kota Bandar Lampung Hermawan menggelar Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (PIP-WK) di Kelurahan Nusa Indah Way Dadi Baru, Kecamatan Sukarame, Rabu (05/04/2023).

Menurutnya, sosialisasi untuk mengingatkan kembali pentingnya nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

“Apalagi tahun ini merupakan tahun politik,kegiatan seperti ini menurut saya sangat tepat agar kita tetap mengamalkan Pancasila terkhusus soal menjaga persatuan. Jangan sampai karena pilihan yang berbeda lalu menjadi penyebab,” terangnya.

Aggota Fraksi Partai Gerindra ini berkomitmen siap membantu dan mewakafkan dirinya kepada masyarakat sebagai penyambung lidah untuk menyampaikan aspirasi kepada Pemerintah.

“Di bulan yang penuh berkah ini, dengan niat baik, cara yang baik, berkumpulnya kita disini insya Allah akan menghasilkan hal yang baik pula,”ucapnya.

Iwan Kumara,Narasumber yang dari DPW Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (DPW APSI) Provinsi Lampung, mengajak masyarakat terkhusus para orang tua konsisten mengingatkan anak-anaknya untuk mengamalkan nilai-nilai Pancasila.

“Jangan pernah meninggalkan nilai-nilai Pancasila karena konsep itu juga sejalan dengan Al Quran dan Hadits, sehingga Pancasila yang lahir 1 Juni 1945 mampu menjadi perekat bangsa,” jelasnya.

Menurutnya saat ini kita sudah dipengaruhi oleh budaya individualistik.Oleh karena itu, Pancasila yang sangat autentik dengan perkembangan zaman perlu terus diterapkan.

“Ada nilai-nilai yang terkandung di dalam Pancasila yang selalu berkaitan dengan kehidupan masyarakt, di antaranya nilai agama dan nilai kemasyarakatan,” tegasnya,(rls).

Posting Komentar

0 Komentar