Mediafakta.id,Bandar Lampung -DPRD Kota Bandar Lampung, melaksanakan sidang paripurna Penyampaian Rancangan Awal RPJMD 2025-2029 dan penyampaian LKPJ Walikota, pada Kamis (17/04/2025).
Menariknya, dalam sidang tersebut Ketua Fraksi PKS Kota Bandarlampung, Agus Widodo melakukan interupsi dan menyerukan kepada Walikota Bandar Lampung bunda Hj. Eva Dwiana, Wakil Walikota bapak H. Dedy Amarullah,Pimpinan dan Anggota DPRD serta warga kota Bandar Lampung untuk memberikan dukungan dan pembelaan terhadap perjuangan rakyat Palestina.
Dengan ajakan tersebut sontak saja suasana sidang paripurna riuh dengan gema Takbir Allahu Akbar, (Allah Maha Besar).
Dalam penyampaiannya, Agus Widodo menyampaikan kondisi rakyat Palestina sejak 7 oktober 2023 sampai saat ini lebih dari 50.900 rakyat Palestina meninggal dunia, sebagian besar anak-anak, perempuan dan orangtua, lebih dari 119.000 warga palestina terluka, 2 juta warga palestina mengungsi.
Sementara,dalam sidang paripurna DPRD Kota Bandar Lampung menggelar Rapat Paripurna dengan agenda:
1. Penyampaian Pokok-Pokok Pikiran DPRD Tahun 2025 oleh Pimpinan DPRD.
0 Komentar